Rossi Finza Noor - detiksportLondon - Dibandingkan Chelsea atau Manchester United, Arsenal bisa dibilang bukan favorit pada awal musim. Demi membuktikan prediksi tersebut salah, Thomas Vermaelen pun berseru, "Lihat saja akhir musim nanti."
Setelah sempat tertatih-tatih di awal musim, Arsenal kini duduk di urutan tiga klasemen sementara, di bawah MU dan Chelsea. Poin 61 yang telah mereka kumpulkan, sama dengan yang dmiliki Chelsea dan hanya tertinggal dua poin di belakang MU.
Selain masih berada dalam perburuan menuju titel Premier League, The Gunners juga masih berpeluang untuk menjuarai Liga Champions. Tim asal London Utara ini baru saja memastikan diri lolos ke babak perempatfinal setelah mengandaskan FC Porto.
"Kami sudah dicoret dua kali, saya pikir. Tapi kami masih berada dalam perlombaan menujut dua titel itu, untuk liga dan Liga Champions," ujar Vermaelen di ESPN Star.
"Namun, kami harus fokus di setiap pertandingan dan pertandingan berikutnya adalah melawan Hull City. Kami harus memenangi semua pertandingan," lanjutnya lagi.
Pada akhirnya, jika berhasil menjuarai salah satu kompetisi tersebut atau malah dua-duanya, Vermaelen menyebutnya sebagai sebuah motivasi. Sebuah kesempatan untuk membuktikan bahwa prediksi di awal musim tak benar.
"Kita akan melihatnya nanti di akhir musim. Kami harus tetap fokus dan lihat saja nanti di akhir," tukasnya.