aris bangil menyediakan doamin,hosting, web design, web development, toko online dan networking.

Virus Komputer

Virus komputer adalah salah satu perangkat lunak yang dibuat bertujuan untuk popularitas atau yang lebih dominan adalah perusak software atau jaringan komputer, yang mengakibatkan errornya sistem-sistem yang ada di komputer kita.

Ada berbagai jenis virus yang telah beredar dan beragam cara penularannya, nah kali ini saya akan membahas jenis-jenis virus menurut cara penyebarannya, tingkat keganasannya dan tujuannya.

Jenis virus menurut cara penyebarannya ada beberapa, yaitu :

Virus boot sector/partisi

Virus ini menyerang floppy disk atau harddisk pada sektor 0 (boot sector). sedangkan virus partisi hanya menyerang harddisk, karena pada floppy disk tidak terdapat partisi table. Virus boot sector sangat berbahaya karena apabila harddisk atau floppy disk terserang virus jenis ini akan berakibat tidak daapt digunakannya floppy disk atau harddisk tersebut.

Virus File.

Virus file bersifat menumpang file lain. Virus ini dapat diibaratkan sebagai benalu pada pohon, yaitu virus ini akan berbahaya bila telah mencapai jumlah tertentu. Virus file pada awalnya sulit terdeteksi, namun kini telah ada anti virus yang dapat mendeteksi dan menghilangkan virus jenis ini, salah satunya saya merekomendasikan kepada anda avira anti virus. Coba aja pakai yang free dulu, lumayan bisa terdeteksi virus-virus atau worm yang menyerang komputer kita.

Virus hybrid

Virus hybrid sangat pandai menyamar, seakan-akan virus tersebut hanyalah file biasa. Anda dapat terkecoh oleh jenis virus ini. Oleh karena itu, berhati-hatilah bila anda menggunakan komputer, memasukkan flashdisk ataupun browsing. Hal-hal tersebut adalah media yang paling mudah dalam penyebaran virus.

Jenis virus menurut tingkat keganasannya.

Virus jinak

Jenis virus jinak tidak membahayakan komputer, baik perangkat lunak maupun berangkat kerasnya. Jenis virus nin hanya bersifat mengganggu program komputer. Jadi, anda akan terganggu saat mengerjakan tugas-tugas dengan menggunakan komputer. Walaupun jinak, jenis virus ini sangat mengganggu pekerjaan anda, misalnya anda akan mengerjakan tugas dengan komputer, komputer akan terhenti sejenak dan mengeluarkan tulisan-tulisan atau yang lain secara tiba-tiba. Biasanya hal tersebut akan keluar dalam jangka waktu tertentu, misalnya tiap satu jam atau setiap setengah jam, tergantung si pembuat virus.

Virus ganas

Virus ganas sesuai dengan namanya lebih berbahaya dari tingkat di atas karena dapat merusak sistem operasi atau program dalam komputer. Jenis virus ini sulit dideteksi karena biasanya menumpang pada file lain dengan extension tertentu. Misalnya menumpang pada file ber-extension COM atau EXE.

Virus mematikan.

Virus jenis ini selain dapat merusak sistem operasi atau program komputer, juga dapat merusak hardware-nya sendiri, terutama pada media penyimpanannya.

Jenis virus menurut tujuannya.

Untuk popularitas

Dengan perkembangan media informasi yang pesat, banyak programmer yang ingin terkenal di seluruh negara di dunia ini. Memang salah satu caranya untuk memperkenalkan diri, yaitu dengan membuat penyakit di bidang komputer. Dengan maraknya virus yang dibuat, kini di beberapa negara maju telah dibuat undang-undang yang mengatur masalah ini. Undang-undang tersebut dimaksudkan untuk melindungi konsumen di bidang software dan hardware. Biasanya para pembuat virus komputer akan dihukum penjara dalam waktu tertentu atau denda uang dengan jumlah tertentu sesuai dengan pendapatan negara tersebut.

Untuk tujuan proteksi

Virus komputer dapat pula dibuat untuk memproteksi data suatu instansi pemerintah atau swasta. Misalnya, data perusahaan yang sangat rahasia dan hanya dapat diketahui oleh beberapa orang saja. Data tersebut akan dikunci dengan password. Jika passowrd tersebut salah dalam 3 kali pengisian pada kolom password, ia akan dianggap pemakai tidak sah dan menularkan virus atau menyerang pemakai tersebut serta akan merusak komputer pemakainya.

Untuk tujuan sabotase

Selain tujuan diatas, virus dibuat juga untuk sabotase. Ini banyak terjadi di negara-negara maju yang telah terintegrasi dara negara tersebut pada bank data. Adapun cara penyebarannya adalah dengan menyusupkan virus pada jaringan komputer.

Untuk tujuan komersial

Selain bertujuan untuk merusak, virus juga digunakan untuk tujuan komersial. Hal ini dapat dilihat dengan menjamurnya perusahaan pembuat anti virus. Atau dapat pula virus dibuat pertama kali dan bila virus tersebut telah menyebar luas, pada waktu tertentu pembuat virus tersebut akan menjual anti virusnya kepada konsumen yang terkena virus hasil buatannya.

Virus yang kini berjumlah lebih dari jutaan tersebut dapat dibedakan menjadi beberapa nama, antara lain :

Virus Worm
Virus yang tidak bergantung pada program lain (berdiri sendiri), virus ini berkembang dengan cara memperbanyak dirinya sendiri dari satu komputer ke komputer lain. Virus ini berbahaya, tetapi tidak menyerang program atau tidak mengubah suatu program dan tidak merusak data. Virus bekerja dengan cara membuat macet dan sering membuat jaringan menjadi down sendiri.

Virus Trojan
Virus ini diambil dari cara berperang bangsa Romawi, yaitu berperang dengan cara menyelundupkan pasukan ke dalam kuda-kudaan yang besar dan dikirim ke dalam benteng musuh. Virus ini merupakan penggalan program yang bersembunyi dan membentuk suatu fungsi yang tersembunyi. Virus ini biasanya disembunyikan ke dalam program yang menarik pengguna, misalnya program game baru. Terdapat beberapa virus yang cerdik yaitu (tidak dapat terdeteksi, kehadirannya tidak meninggalkan jejak, virus ini diprogram untuk menghancurkan dirinya sendiri sebelum terdeteksi (lho kok kaya anak buahnya Noordin M Top yak :D).

Virus Bomb
Virus ini sejenis dengan virus trojan horse. Virus Bomb bekerja dengan menggunakan waktu (jam atau tanggal) dan kondisi tertentu. Virus yang bekerja dengan menggunakan data waktu disebut dengan bom waktu (time bomb). Dan virus yang bekerja dengan kejadian tertentu atau kondisi tertentu disebut dengan bom logika (logic Bomb).

Virus Trap Door (virus Back door)
Virus ini dirancang khusus untuk masuk ke dalam suatu sistem dengan cara membuat jalan rahasia dan melalui jalur belakang. Kadang kala pembuat program membuat trap door di dalam program untuk memonitor suatu operasi.

Virus Spoof
Virus ini pada umumnya diberikan untuk program yang melakukan suatu trik dengan memberikan hak-hak istimewa kepada user atau pengguna.

Virus Crabs
yaitu suatu program virus yang menyerang atau mengganggu tampilan data pada layar monitor.

Virus Rabbits
Yaitu nama lain dari program yang memproduksi dirinya sendiri dengan sangat cepat, sehingga mengakibatkan komputer kelebihan data (overload) yang menjadikan komputer menjadi hank.

Virus Bacteria
Yaitu suatu program virus yang tidak melakukan apapun, tetapi virus ini memperbanyak dirinya sendiri. Biasanya virus ini berlokasi pada memory disk, dll.

Virus Creeper
Yaitu suatu program virus yang menyebar dari satu terminal ke terminal lain. Virus ini seperti virus worm.

Virus Salamis
Yaitu suatu program virus yang ditujukan untuk menyerang nilai-nilai uang dari file transaksi pada bank, terutama menyerang pada nilai pecahan. Dan masih banyak lagi.
http://site2207.blogspot.com/

0 Comments:

Post a Comment